Home » » Tag HTML

Tag HTML

Apa Itu Tag HTML?

Perintah - perintah HTML biasa disebut dengan tag. Tag - tag ini merupakan cara memodifikasi dokumen teks normal yang akan ditampilkan di dalam web browser. Tag HTML ditulis kedalam dokumen ASCII dan menyediakan intruksi - intruksi ke browser yang berhubungan dengan formating halaman, termasuk yang di luar tag, seperti gambar, audio, dan video.

Tag HTML selalu dimunculkan sebagai suatu kata atau frasa yang ditempatkan diantara tanda kurung sudul (< >). Isi dari tanda kurung adalah perintah HTML itu sendiri. Sebagai contoh, di bawah ini adalah tag HTML dasar:




Browser HTML akan mengabaikan tag - tag yang tidak dikenal, karena browser akan melewati tag yang mempunyai perintah yang tidak valid atau tidak dapat ditangani oleh browser. Sebagai contoh, jika Anda mengetikkan tag yang salah pada saat membuat tag secara manual, maka browser tersebut akan mengabaikan tag tersebut. Atau, jika Anda menggunakan tag ekstensi HTML yang tidak dapat ditangani browser, maka ia akan mengabaikan tag tersebut dan menampilkan porsi dokumen yang dikenalnya saja. Tag pada dasarnya mempunyai dua tipe dasar: non-empty dan empty. Untuk memahami kedua tipe tersebut, Anda perlu mencobanya dengan menggunakan tag - tag HTML untuk memodifikasi teks. Tag non-empty adalah perintah yang harus ditempatkan di awal dan di akhir teks yang akan di modifikasi. Sebagai contoh, Anda hendak memberikan efek cetak tebal (bold) pada suatu kata atau frasa, maka Anda harus menentukan awal dan akhir blok teks yang akan di bold. Urutan untuk melakukan hal tersebut, tag HTML ditempatkan pada awal kata atau frasa, dan tag lainnya ditempatkan pada akhir kata atau frasa. Untuk membedakan tag untuk awal blok dan akhir blok, maka pada awal tag didahului dengan karakter ( / ) sebelum nama tag. Untuk lehih jelasnya, lihat contoh berikut ini:
Tag empty adalah perintah yang berdiri sendiri. Perintah ini tidak membutuhkan tag akhir. Sebagai contoh untuk menyisipkan gambar ke dalam dokumen teks, Anda hanya perlu menggunakan satu tag saja. Lihat contoh berikut ini: Tag terdiri dari atribut - atribut yang memberikan keterangan mengenai fungsi perintah yang akan dilaksanakan. Sebagai contoh,tag yang menetukan image yang harus ditempatkan kedalam dokumen harus menentukan nama image. Tag Image "img" inilah yang menentukan image yang harus ditempatkan dalam dokumen. Porsi scr= merupakan keterangan mengenai nama gambar yang akan diload. Porsi inilah yang disebut dengan atribut tag "/img". Atribut biasanya selalu disisipkan setelah nama tag dan perintah dengan atribut lebih dari satu akan disisipkan sesua dengan urutannya.

Hal yang perlu diperhatikan adalah bahwa porsi data atribut ( dalam contoh ini adalah "peta2" ) ditempatkan diantara tanda kutip ganda. Didalam beberapa hal, data HTML menggunakan atau tanpa tanda kutip. Walau demikian tanda kutip dibutuhkan jika Anda akan menyertakan karakter khusus atau spasi kedalam data.

1 komentar:

wah, keren artikelnya gan.
jangan lupa mampir ke http://adeputra-pkp.blogspot.com